Olahraga Hiburan

Alasan Warga Tetap Olahraga Meski CFD Bekasi Tak Ada: Refreshing-Hiburan

Warga tetap memadati pusat Kota Bekasi untuk berolahraga meskipun kegiatan car free day (CFD) ditiadakan. Berbagai alasan pun dikemukakan.
Misalnya Yulianto (42). Warga Bekasi itu nekat tetap berolahraga di kawasan Jalan Ahmad Yani lantaran ingin refreshing bersama keluarga.

“Selain olahraga, ya, refreshing-lah cari-cari udara segar. Yang ada taman kotanya kan enak di situ,” kata Yulianto saat ditemui di Jalan Ahmad Yani, Kota Bekasi, Minggu (16/8/2020).

Yulianto turut serta membawa anak-anaknya. Dia pun mengaku menerapkan protokol kesehatan yang ketat untuk mencegah virus Corona.

“Ya nggak mungkin tinggal di rumah lebih berbahaya yang penting protokol kesehatan yang dilakukan. Hand sanitizer siap, masker siap. Seperti itu jaga jarak mungkin, kalau jaga jarak kan agak sulit yang penting kita sudah berusaha,” tuturnya.

Sementara itu, Muhajir (31), mengaku nekat datang bersama keluarganya ke kawasan ini karena ingin jalan-jalan. Dia pun mengaku telah mengetahui bahwa CFD ditiadakan.

“Ya liburan ngajak keluarga aja anak-istri gitu,” kata Muhajir.

Adapun Aan (38) mengaku tak tahu CFD ditiadakan. Dia bersama anak dan istrinya datang ke kawasan Jalan Ahmad Yani untuk berolahraga.

“Ya ini olahraga sambil ajak anak,” kata Aan.

Aan mengaku hanya mengetahui aturan tak boleh membawa anak. Namun, dia mengaku tak bisa meninggalkan anak sendirian di rumah. Selain itu, berjalan-jalan di akhir pekan jadi salah satu hiburan untuk sang anak.

“Karena saya ke sini emang buat dia (anak). Ya ngibur dia saja kan banyak yang dilihat di sini kayak banyak mainan,” ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, Pemkot Bekasi resmi meniadakan hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) atau CFD. Sebab, jumlah kasus konfirmasi positif COVID-19 meningkat.

Namun, meski ditiadakan, pagi ini terlihat masih banyak warga berolahraga di kawasan CFD di Jl. Ahmad Yani, Kota Bekasi. Mereka datang dengan bersepeda ataupun berjalan kaki.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button